Informasi Kesehatan

Ini 7 Manfaat Menari bagi Kesehatan

ini-7-manfaat-menari-bagi-kesehatan.jpg

Syarat Donor Darah yang Penting Diketahui

Syarat donor darah penting diperhatikan guna menjaga kesehatan…

Ini 5 Cara Mengatasi Sakit Gigi dengan Bahan Alami

“Untuk mengatasi sakit gigi ringan, ada beberapa bahan…

Ini Mitos dan Fakta Seputar Anestesi yang Perlu Diketahui

"Anestesi sering diberikan sebelum dilakukan tindakan operasi. Ternyata,…

Apa kamu suka menari saat datang ke konser musik atau sekadar mendengarkan lagu favorit? Kalau iya, kamu beruntung banget, nih. Pasalnya, menari tidak hanya menyenangkantapi juga punya banyak manfaat bagi kesehatan, baik fisik maupun mental.

Di Indonesia, menari sudah melekat dalam kehidupan masyarakatnya. Hal ini bahkan bisa kita lihat dalam perayaan hari besar atau budaya tertentu. Namun, terlepas dari itu, kini menari tak hanya dilakukan sebagai sarana rekreasi atau ekspresi diri, tapi juga bisa sebagai bagian dari olahraga yang punya sederet manfaat bagi kesehatan.

Manfaat Menari bagi Kesehatan

Nah, di bawah ini adalah 7 manfaat menari bagi kesehatan yang bisa kamu peroleh:

1. Menjaga kesehatan jantung

Menari bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung. Serupa dengan olahraga kardio, saat menari, denyut jantung akan meningkat karena tubuh harus melakukan gerakan dan koreografi tertentu. Hal ini akan membantu memperlancar sirkulasi darah dan oksigen ke seluruh tubuh.

Sebuah penelitian bahkan menyebutkan, penderita gagal jantung yang secara rutin melakukan tarian Waltz mengalami peningkatan kualitas hidup jika dibandingkan dengan penderita gagal jantung yang tidak melakukan olahraga sama sekali.

2. Meningkatkan keseimbangan dan kekuatan tubuh

Menari juga dapat meningkatkan keseimbangan tubuhmu, lho. Pasalnya, ketika menari, tubuh dituntut untuk melakukan gerakan-gerakan tertentu yang akan membuat tubuhmu beradaptasi untuk menjaga keseimbangan dan postur tubuh yang baik. Ditambah lagi, menari secara rutin juga bisa melatih otot dan kekuatan tubuh.

3. Menurunkan berat badan

Jika kamu bosan melakukan olahraga rutin untuk menurunkan berat badan, kamu bisa coba mulai untuk menari. Selain lebih mengasyikkan, menari secara rutin juga bisa membantumu menurunkan berat badan, lho. Namun, perlu diingat ya, kamu juga harus mejaga pola makan supaya hasilnya maksimal.

4. Meningkatkan energi

Kamu sering merasa cepat lelah atau tidak berenergi? Kalau iyamungkin ini saatnya kamu untuk mulai menari. Hal ini karena menari dapat meningkatkan kinerja jantung, memperlancar aliran darah dan juga oksigen. Dengan begitu, proses pembentukan energi juga akan meningkat, sehingga kamu tidak akan mudah lelah saat beraktivitas.

5. Menjaga fungsi kognitif

Seiring bertambahnya usia, volume otak dan kemampuan kognitif kita juga akan menurun, lhoNah, menurut salah satu penelitian, menari dapat membantu menjaga fungsi kognitif dengan cara menjaga dan meningkatkan volume hippocampusyaitu bagian otak yang menyimpan memori.

6. Mengatasi stres

Jika kamu sedang merasa stres, sesekali coba deh untuk menari. Pasalnya, penelitian menyebutkan, gerakan-gerakan yang dilakukan saat menari bisa membantumu melepaskan beban pikiran yang mengganggu, lho.

Selain itu, hampir sama saat kamu melakukan olahraga lain, saat menari, akan terjadi pelepasan zat kimia di dalam otak yang membantumu meredakan gejala kecemasan dan depresi.

7. Menjadi sarana bersosialisasi

Meski memang bisa dilakukan seorang diri, tetapi menari bisa membawa manfaat yang lebih banyak bila dilakukan beramai-ramai atau dalam kelompok.

Menari dalam kelompok bisa membantumu bersosialisasi dengan orang banyak, bahkan membuka kesempatan untuk bertemu teman baru. Hal ini dikaitkan dengan meningkatnya rasa bahagia, menurunnya tingkat stres, dan lebih terjaganya sistem kekebalan tubuh.

Namun, karena kita saat ini masih berada di tengah pandemi COVID-19, sebaiknya menari dilakukan di rumah saja dulu, ya. Agar tetap bisa bersosialisasi dengan banyak orang, kamu bisa bergabung dengan kelas menari yang dibuka secara online.

Apabila kamu memiliki kondisi medis tertentu, sebaiknya sebelum menari, konsultasikan terlebih dahulu hal tersebut dengan dokter ya, guna mencegah cedera atau bahkan memperparah kondisi yang kamu derita.

 

Sumber: alodokter. com

Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.