Informasi Kesehatan

Manfaat Baby Oil untuk Anak dan Orang Dewasa

10-manfaat-baby-oil-untuk-wajah-dan-rambut-bantu-semarkan-kantung-mata.jpg

Ini 6 Cara Merawat Rambut Rusak Akibat Styling Berlebihan

“Sering melakukan styling rambut bisa menyebabkan rambut rusak,…

Kerja Shift Malam? Ini Tips yang Bisa Dilakukan untuk Menjaga Kesehatan

"Kerja shift malam bisa memicu masalah kesehatan karena…

3 Manfaat Bunga Pepaya bagi Kesehatan dan Cara Mengolahnya

Beragam Manfaat Bunga Pepaya Meski masih terus diteliti,…

Pelumas untuk memijat

Meski dapat membantu melembapkan kulit, baby oil belum bisa digunakan sebagai pelembap kulit bayi baru lahir, karena pada usia ini kulit bayi belum bisa menyerap minyak dengan baik.

Namun, Anda dapat memanfaatkan baby oil sebagai minyak untuk memijat bayi. Layaknya petroleum jelly, studi menunjukkan bahwa baby oil aman untuk dioleskan ke kulit bayi. Pijatan pada bayi juga bisa membuatnya merasa lebih nyaman dan tenang.

Mengatasi cradle cap

Cradle cap biasanya tampak berupa kerak atau serpihan kulit di bagian kepala, alis, kelopak mata, sisi hidung, atau di belakang telinga bayi. Cradle cap sering muncul ketika bayi berumur sekitar 1−2 bulan, tapi ini bukanlah hal yang berbahaya.

Untuk mengatasinya, Anda dapat mengoleskan sedikit baby oil ke kulit kepala Si Kecil, lalu pijat selama 15 menit. Setelah itu, bersihkan kepalanya mengunakan sampo bayi, agar serpihan kulit yang kering yang tampak seperti ketombe terlepas.

Perlu diingat, Anda harus membersihkan kepala Si Kecil hingga benar-benar bersih setelah mengoleskan baby oil ke kepalanya, ya. Jika tidak, cradle cap pada bayi justru bisa bertambah banyak dan parah.

Meringankan ruam popok

Manfaat baby oil selanjutnya adalah mengatasi ruam popok. Minyak ini bisa Anda oleskan setelah membersihkan dan mengeringkan kulit Si Kecil. Agar lebih efektif, Anda juga bisa menggunakan salep atau krim ruam popok saat mengobati ruam popok pada bayi.

Manfaat Baby Oil untuk Orang Dewasa

Tidak hanya terbatas pada bayi dan anak, manfaat baby oil untuk orang dewasa juga beragam. Berikut adalah beberapa di antaranya:

1. Mengatasi puting yang kering dan mengelupas

Baby oil dapat meredakan kulit yang kering dan retak di sekitar puting payudara sekaligus menjaga kelembapan puting. Agar manfaat baby oil ini bisa lebih optimal, Anda juga dianjurkan untuk menggunakan sabun yang tidak mengandung pewangi atau antibakteri saat mandi dan hindari penggunaan parfum di sekitar puting.

Sementara itu, bagi ibu menyusui, Anda bisa menggunakan baby oil ke area puting yang kering atau mengelupas setelah menyusui Si Kecil.

2. Mengatasi atau mencegah kulit kering

Untuk mengatasi kulit kering, Anda disarankan untuk mengoleskan baby oil saat kondisi kulit masih lembap, yaitu setelah mandi dan kulit sudah dikeringkan dengan handuk. Manfaat baby oil ini layaknya pelembap pada kulit.

3. Menghapus riasan makeup

Baby oil juga bisa dimanfaatkan sebagai makeup remover atau penghapus makeup. Bahkan, riasan pada mata yang sulit untuk dibersihkan, seperti maskara, juga dapat dibersihkan lebih mudah dengan baby oil.

Namun, perlu diingat. Tidak semua orang cocok untuk menjadikan baby oil sebagai makeup remover, misalnya pada orang yang memiliki kulit berminyak. Ini karena penggunaan baby oil justru bisa membuat kulit semakin berminyak, sehingga kulit menjadi lebih mudah berjerawat atau muncul komedo.

4. Menjaga kesehatan rambut

Penggunaan baby oil pada rambut bisa membuat rambut menjadi lembap, halus, dan sehat. Bahkan, baby oil juga diklaim bisa mengatasi permasalahan rambut rontok, kering dan juga berketombe.

Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda bisa menjadikan baby oi sebagai masker rambut. Diamkan selama semalaman, lalu keramas dengan sampo hingga bersih. Agar lebih optimal, Anda bisa mencampur baby oil dengan minyak lain yang baik untuk kesehatan rambut, seperti minyak zaitun, minyak kelapa, dan castor oil.

Saat Anda membeli baby oil, jangan lupa membaca label kemasan dan cara penyimpanannya dengan hati-hati. Selain itu, perhatikan juga tanggal kedaluwarsa yang tercantum. Jangan sampai membeli produk baby oil yang sudah lewat tanggal kedaluwarsa, ya.

Itulah informasi seputar ragam manfaat baby oil untuk bayi dan orang dewasa. Perlu Anda pahami bahwa baby oil tidak bisa dijadikan satu-satunya pengobatan untuk mengatasi masalah kulit atau rambut.

 

Sumber: alodokter. com 

 Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.