Informasi Kesehatan

8 Pilihan Makanan Setelah Melahirkan

makanan3.jpg

Tambal Gigi Permanen dan Hal-hal Penting di Dalamnya

Tambal gigi permanen adalah prosedur untuk menutup gigi…

Benarkah Tidur dengan Kipas Angin Tak Baik untuk Kesehatan?

“Beberapa penelitian pun mengungkapkan bahwa tidur menggunakan kipas…

10 Manfaat Minyak Ikan untuk Kesehatan

Minyak ikan memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh,…

Macam-Macam Makanan Setelah Melahirkan

Berikut ini adalah beberapa jenis makanan yang baik untuk Bunda konsumsi setelah melahirkan:

1. Telur

Telur merupakan sumber protein dan lemak sehat omega-3 yang murah, mudah diperoleh, dan bisa diolah menjadi beragam makanan sesuai selera. Kandungan nutrisi di dalam telur dapat membantu proses pemulihan tubuh Bunda setelah melahirkan, melancarkan produksi ASI, dan menurunkan risiko depresi pascamelahirkan.

2. Sayuran hijau

Sayuran hijau kaya akan kandungan vitamin A, vitamin C, kalsium, zat besi, dan antioksidan. Tak hanya itu, sayuran  juga banyak mengandung serat yang dapat melancarkan pencernaan dan mencegah sembelit. Beberapa jenis sayuran hijau yang dapat Bunda konsumsi, antara lain bayam, brokoli, sawi, dan kubis.

3. Jeruk

Bunda membutuhkan asupan vitamin C dalam jumlah lebih banyak selama menyusui, yaitu sekitar 85 mg setiap harinya. Untuk mendapakan vitamin C, Bunda bisa mengonsumsi  jeruk. Buah ini merupakan sumber vitamin C dan antioksidan yang baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan menambah energi Bunda setelah melahirkan.

4. Apel

Dalam 1 buah apel terkandung sekitar 100 kalori, 25 gram karbohidrat, 4 gram serat, 19 gram gula, dan antioksidan. Sebuah penelitian mengemukakan bahwa mengonsumsi apel diduga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan organ pencernaan, serta menurunkan risiko kerusakan jantung dan pembuluh darah.

5. Kurma

Kurma mengandung beragam nutrisi, seperti kalium, fosfor, magnesium, dan zat besi. Kandungan tersebut dipercaya mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan mencegah kanker.

Sebuah penelitian menyatakan bahwa mengonsumsi kurma setelah melahirkan dapat mencegah anemia akibat kehilangan darah saat persalinan. Kurma juga mengandung gula yang dapat mengisi kembali tenaga Bunda setelah proses persalinan.

6. Daging sapi tanpa lemak

Daging sapi mengandung protein, vitamin B12, dan zat besi yang baik bagi ibu yang baru saja menjalani persalinan. Kandungan protein, vitamin, dan mineral tersebut mampu memberikan energi tambahan dan mencegah terjadinya anemia defisiensi zat besi.

7. Susu dan produk olahannya

Susu dan produk olahannya, seperti keju atau yoghurt, juga baik dikonsumsi setelah melahirkan. Susu mengandung vitamin D dan kalsium yang baik untuk tulang dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

ASI yang kaya akan vitamin D dan kalsium juga dapat membantu perkembangan dan meningkatkan kekuatan tulang dan daya tahan tubuh Si Kecil.

8. Kacang-kacangan

Beragam jenis kacang, seperti kacang tanah dan kacang kedelai, mengandung banyak protein, vitamin K, vitamin B, zat besi, kalsium, dan zinc. Kacang-kacangan baik dikonsumsi sebagai makanan setelah melahirkan karena dapat memberi Bunda tenaga tambahan, melancarkan produksi ASI, serta menunjang proses pemulihan setelah bersalin.

Selain makanan, Bunda juga dianjurkan untuk memenuhi asupan cairan dengan minum air putih setidaknya 8 gelas per hari agar tidak mengalami dehidrasi. Jika bosan minum air tawar, Bunda bisa mencukupi kebutuhan cairan dengan minum jus, susu, teh, atau mengonsumsi makanan yang berkuah.

Mengonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang memang sangat penting, terlebih setelah Bunda melahirkan dan sedang menyusui.

Selain itu, Bunda juga harus cukup istirahat, hindari stres, dan rutin berolahraga. Selama menjalani pemulihan setelah melahirkan, Bunda juga disarankan untuk tidak mengonsumsi alkohol dan kafein serta menjauhi asap rokok.

 

Sumber: alodokter. com 

Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.