Informasi Kesehatan

Lawan Kanker hingga Tekanan Darah, Ini Manfaat Tinta Cumi

Lawan-Kanker-hingga-Tekanan-Darah-Ini-Manfaat-Tinta-Cumi.jpg

Ini Pengobatan Penyakit Tiroid yang Bisa Dilakukan

"Penyakit tiroid bisa menimbulkan serangkaian gejala pada kelenjar…

Mengenali 7 Tanda Menopause pada Wanita

“Tanda menopause pada wanita dapat berupa perubahan siklus…

Cek Fakta: Minum Kopi Tanpa Gula Mampu Turunkan Berat Badan

“Minum kopi tanpa gula dapat membantu mencapai tujuan…

“Manfaat tinta cumi bagi kesehatan cukup banyak. Termasuk menurunkan tekanan darah dan membantu melawan kanker.”

Meski tampilannya mungkin kurang menggugah selera, manfaat tinta cumi bagi kesehatan sangat luar biasa. Tinta cumi adalah cairan gelap, biasanya hitam kebiruan yang ada pada cumi-cumi. Hewan ini menyimpan tinta berwarna hitam di dalam tubuhnya, dan ketika mereka dalam bahaya, mereka melepaskannya untuk membuat predator menjauh.‌

Tinta cumi telah jadi pengobatan tradisional selama berabad-abad. Ini juga sering jadi tinta tulis, pewarna, dan pewarna hitam untuk makanan. Namun, apa saja manfaatnya untuk kesehatan? Simak lebih lanjut melalui ulasan berikut ini!

Manfaat Tinta Cumi untuk Kesehatan

Tinta cumi mengandung banyak senyawa dan nutrisi. Warna gelap tinta ini berasal dari pigmen alami yang bernama melanin, zat yang sama yang memberi warna pada rambut dan kulit.

Selain itu, tinta cumi juga mengandung:‌

  • Enzim yang membantu dalam pembuatan melanin.
  • Peptidoglikan, senyawa kompleks yang terbuat dari gula dan protein.
  • Katekolamin, hormon protein.
  • Asam amino, penyusun protein.
  • Logam seperti kadmium, timah, dan tembaga, yang dapat membantu dalam pembuatan melanin.
  • Racun seperti tetrodotoxin.

Tinta cumi telah terkait dengan berbagai potensi manfaat kesehatan. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Memiliki Efek Antimikroba

Tinta cumi memiliki sifat antimikroba, yang memungkinkannya menetralkan bakteri dan virus berbahaya. Ekstrak tinta cumi efektif menetralkan bakteri yang umum menyebabkan plak gigi, seperti Streptococcus mutansActinomyces viscosusLactobacillus acidophilus, dan Candida albicans.

2. Sumber Antioksidan

Tinta cumi memiliki sifat antioksidan yang kuat, sehingga membuatnya kaya manfaat. Antioksidan adalah senyawa yang melawan molekul berbahaya yang bernama radikal bebas. 

Jika kadar radikal bebas menjadi terlalu tinggi di tubuh, hal ini dapat menyebabkan kerusakan sel dan meningkatkan risiko penyakit kronis. Seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes.

Sifat antioksidan tinta cumi ini berasal dari polisakarida, yang merupakan rantai panjang molekul gula gabungan yang dapat melindungi dari radikal bebas.

3. Membantu Melawan Kanker

Manfaat lain dari tinta cumi adalah membantu melawan kanker. Sebab, tinta cumi memiliki sifat antikanker. Sifat antikanker ini tampaknya terkait dengan sifat antioksidan yang kuat dari tinta cumi.

Selain itu, protein dan polisakarida dalam tinta cumi dapat menekan pertumbuhan sel kanker payudara, paru-paru, dan prostat. Meski begitu, masih butuh lebih banyak penelitian untuk membuktikan efektivitas tinta cumi untuk mencegah kanker. 

4. Manfaat Potensial Lainnya

Selain berbagai manfaat tadi, berikut ini beberapa manfaat kesehatan yang lebih potensial dari tinta cumi:

  • Menurunkan tekanan darah. Tinta cumi mengandung senyawa yang dapat membantu melebarkan pembuluh darah, yang meningkatkan tekanan darah.
  • Memerangi sakit mag. Tinta cumi dapat mengurangi produksi asam lambung, yang dapat melindungi dari tukak lambung.
  • Meningkatkan kekebalan tubuh. Tinta cumi mendorong pertumbuhan dan perkembangan sel kekebalan, dan meningkatkan kekebalan secara keseluruhan.

Adakah Risiko Efek Sampingnya?

Walaupun manfaat tinta cumi cukup banyak dan umumnya ini tidak beracun, ada beberapa risiko yang mungkin terjadi. Mengonsumsi makanan yang terbuat dari tinta cumi dapat menyebabkan reaksi alergi yang mirip dengan alergi makanan laut. 

Oleh karena itu, jika kamu memiliki alergi terhadap makanan laut, terutama kerang atau cumi, hindari makanan dengan tinta cumi. Meski begitu, reaksi alergi ini tidak selalu terjadi.

 

Sumber: halodoc. com 

Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.