Informasi Kesehatan

Jumlah Kalori Jambu Kristal dan Manfaatnya yang Perlu Diketahui

16098203.jpg

Tanda Kulit Wajah Mengalami Over-Exfoliation dan Cara Mengatasinya

Meski eksfoliasi kulit wajah memang perlu dilakukan secara…

Ketahui 5 Cara Tepat Memilih Facial Wash untuk Remaja

“Ada beberapa tips yang perlu diperhatikan untuk memilih…

Ini 5 Manfaat Lidah Buaya untuk Wajah

Tanaman lidah buaya dipercaya memiliki banyak manfaat, termasuk…

“Sekilas jambu kristal mirip dengan jambu biji, hanya saja warna daging buah jambu krista adalah putih. Ternyata, buah dengan kalori sebanyak 68 kkal ini punya beragam manfaat untuk menunjang kesehatan tubuh.”

 Memiliki nama latin Psidium guajava L., jambu kristal masuk dalam golongan buah tropis dengan kulit buah berwarna hijau agak kuning. Buah ini mulanya dijumpai di wilayah Amerika Tengah. Kalori jambu kristal terbilang rendah dengan manfaatnya untuk kesehatan tubuh yang diakui oleh masyarakat dunia.

Tak hanya berasal dari buahnya, daun dari buah ini yang dibuat dalam bentuk teh diyakini efektif sebagai obat diare bagi masyarakat Tiongkok dan India. Selain itu, daging buahnya banyak digunakan sebagai obat untuk membantu menyembuhkan luka bagi masyarakat Meksiko.

Kalori Jambu Kristal

Jambu kristal memiliki rasa yang cenderung lebih manis dengan biji yang lebih sedikit daripada jambu biji pada umumnya. Dengan begitu, mengonsumsi buah satu ini tentunya lebih gampang. Buah satu ini juga mengandung banyak nutrisi penting dan terbilang rendah kalori. 

Halaman resmi United States Department of Agriculture menyebutkan, kalori jambu kristal sebanyak pada 100 gram buah adalah sebesar 68 kalori. Sementara itu, halaman Data Komposisi Pangan Indonesia menyebutkan kalori buah jambu kristal tanpa biji dalam kondisi mentah adalah 61 kalori.  

Selain rendah kalori, buah jambu kristal juga mengandung nutrisi penting lain yang dibutuhkan oleh tubuh. Misalnya serat, kalium, vitamin C, vitamin A, fosfor, zat besi, vitamin B, tembaga, kalium, dan masih banyak lagi. Inilah yang membuat jambu kristal bisa dikonsumsi sebagai makanan sehat sehari-hari. 

Manfaat Buah Jambu Kristal

Sebenarnya, jambu kristal adalah jenis jambu yang masih menjadi bagian dari jambu biji yang umum kamu temui di pasaran. Hanya saja, buah satu ini punya berbagai keistimewaan untuk mendukung tubuh lebih sehat. Berikut beberapa di antaranya:

1. Menjaga kesehatan sistem pencernaan

Manfaat pertama adalah membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan. Ini berkat kandungan seratnya yang sangat tinggi. Mengonsumsi satu buah jambu kristal telah mencukupi kebutuhan harian sebesar 12 persen dari total rekomendasi. 

Tak hanya itu, kandungan serat pada buah ini juga membantu membuat feses menjadi lebih lembut sekaligus memadatkan feses yang terlalu encer. Alhasil, buah satu ini baik dikonsumsi untuk mencegah sembelit dan diare.

2. Menjaga kesehatan kulit

Selain serat, jambu kristal juga kaya akan kandungan vitamin C dan antioksidan yang pastinya baik untuk menjaga kulit tetap sehat. Studi dalam Journal of Dermatological Science menyebutkan, kandungan antioksidan dapat memberikan perlindungan pada kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. 

Tak hanya itu, ekstrak dari daun jambu kristal juga bisa digunakan sebagai obat untuk menghilangkan jerawat. Ini berkat kandungan antiperadangan dan antimikroba pada jambu kristal yang membuatnya efektif sebagai obat alami untuk jerawat. 

3. Meredakan flu dan batuk

Jambu kristal juga dimanfaatkan untuk membantu meredakan flu dan batuk. Manfaat ini didapat dari daging buah, kulit, dan daun buahnya yang memiliki kandungan flavonoid dengan sifat antibakteri.

Kandungan tersebut dipercaya dapat membantu mengurangi peradangan sekaligus meningkatkan imunitas tubuh. Ini termasuk pada orang-orang yang sedang terserang flu dan batuk.

Tak hanya itu, kandungan vitamin C pada jambu kristal juga dipercaya membantu mempercepat gejala flu dan batuk.

4. Menjaga jantung tetap sehat

Manfaat lain dari jambu kristal adalah membantu menjaga jantung tetap sehat. Ini berkat kombinasi antara serat dan kalium pada buah tersebut yang bekerja aktif untuk mengendalikan tekanan darah. 

Tak hanya itu, konsumsi makanan tinggi serat juga dapat membantu mengurangi peradangan pada organ jantung, sekaligus menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam darah.

5. Mendukung kesehatan ibu hamil

Manfaat mengonsumsi jambu kristal juga dirasakan oleh ibu hamil. Tentu saja ini berkat kandungan nutrisinya yang sangat baik untuk mendukung kesehatan ibu hamil dan janin.

Misalnya, vitamin C pada buah tersebut dapat membantu mengoptimalkan tumbuh kembang janin dalam kandungan. Vitamin ini juga memaksimalkan penyerapan zat besi pada ibu hamil.

 

Sumber: haloodc. com 

Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.