Informasi Kesehatan

Bantu Atasi Cacar hingga Keputihan, Ini 5 Benefit Daun Tapak Liman

manfaat-daun-tapak-liman-doktersehat.jpg

Otot Leher Terasa Kaku, Gejala Terkena Tortikolis

Apakah kamu pernah merasa otot leher terasa kaku? Atau merasa…

8 Gejala Depresi Berat yang Tidak Boleh Diabaikan

Depresi berat adalah masalah kesehatan mental berbahaya. Kondisi…

Warna Keputihan Tidak Normal, Kapan Harus ke Dokter?

“Jika keputihan yang kamu miliki berwarna kecokelatan hingga…

“Daun tapak liman memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu bisa mengolah daun ini dengan cara merebusnya.”

Daun tapak liman atau yang juga terkenal dengan sebutan Elephantopus scaber L telah lama digunakan secara tradisional sebagai obat herbal. Daun ini memiliki banyak manfaat, mulai dari mengobati cacar, keputihan, peradangan, dan masalah saraf.

Informasi lengkap mengenai manfaat daun tapak liman bisa kamu baca melalui ulasan berikut ini!

Mengenal Berbagai Macam Manfaat Daun Tapak Liman

Menurut data kesehatan yang dipublikasikan di Journal of Tropical Biodiversity and Biotechnology berjudul Callus induction and secondary metabolite profile from Elephantopus scaber L, tanaman ini memiliki potensi sebagai obat tradisional. 

Daun ini mengandung  flavonoid, alkaloid, terpenoid, dan saponin. Kombinasi kandungan ini dinilai dapat memiliki sejumlah manfaat, termasuk antikanker, antioksidan, anti-inflamasi, dan sifat antivirus.

Kandungan tersebut juga memiliki efek pelindung saraf dan pelindung jantung. Itulah sebabnya, mengapa daun ini disebut-sebut kaya manfaat. 

Yuk, simak selengkapnya apa saja manfaat dari daun tapak liman berikut ini:

1. Mengatasi Cacar

Ekstrak daun ini dapat membantu mengatasi cacar. Sifat antimikroba pada daun ini juga dapat membantu mengobati cacar dan meredakan gejala cacar.

Cara mengolahnya pun tergolong sederhana, cukup kamu rebus daunnya dan minum air rebusannya. Kamu juga bisa mengusapkannya ke daerah yang terluka akibat cacar.

2. Mengobati Keputihan

Selain daun sirih, daun tapak liman bisa kamu gunakan sebagai bahan alternatif untuk mengobati keputihan. Sama seperti penggunaan daun sirih, daun ini juga bisa kamu konsumsi dengan cara merebusnya lalu diminum, atau kamu basuhkan ke vagina.

3. Meningkatkan Gairah Seksual

Tanaman herbal ini juga bisa menjadi ramuan afrodisiak alami untuk meningkatkan hasrat seksual. Jika ingin mencobanya, konsumsi setiap malam sebelum tidur atau pagi hari sebelum beraktivitas.

4. Anemia

Daun ini juga dikenal dapat membantu mengatasi anemia. Ini karena terdapat kandungan zat besi pada tanaman herbal tersebut.

Sudah banyak penelitian yang membahas daun ini untuk pengobatan kurang darah. Beberapa penelitian tersebut mengungkapkan kalau daun ini dapat meningkatkan hemoglobin.

5. Mengatasi Lelah

Selain pelbagai manfaat yang sudah disebutkan di atas, daun ini juga memiliki manfaat lain untuk mengatasi lelah. Ini cocok untuk orang yang suka begadang, kerja lembur, baru sembuh dari sakit, atau ingin menjaga staminanya supaya tetap kuat.

Cobalah minum rebusan air daun tapak liman secara rutin. Minuman herbal ini akan semakin memberikan manfaat yang signifikan bila direbus dengan jahe.

Untungnya tidak susah untuk menemukan daun ini. Tumbuhan herbal ini kerap tumbuh di pekarangan, sawah, dan tegalan.

Bentuk daun ini lonjong dan  tertutupi oleh rambut putih di permukaan batangnya. Selain langsung direbus, daun ini juga kerap ditemukan dalam bentuk suplemen.

 

Sumber: halodoc. com

Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.