Informasi Kesehatan

Kenali Kandungan Nutrisi dan 9 Manfaat Talas untuk Kesehatan Tubuh

manfaat-talas-untuk-kesehatan-768x512.jpg

9 Manfaat Apel untuk Tubuh Sehat dan Terhindar dari Penyakit

Manfaat apel bagi kesehatan tidak perlu diragukan. Tak…

Ketahui Makanan Berprotein Tinggi dan Manfaatnya

Tahukah Anda bahwa makanan berprotein tinggi memiliki segudang…

Ini Resep dan Cara Membuat Tekwan yang Praktis dengan Bahan Sederhana

“Tekwan adalah makanan dengan kombinasi rasa dari gurih,…

“Tidak hanya sumber karbohidrat yang membuat cepat kenyang, ada banyak manfaat talas untuk kesehatan tubuh. Contohnya, mengontrol gula darah, antikanker, alternatif menu diet, dan memperlambat penuaan.

Talas adalah nama tumbuhan umbi-umbian yang biasa dikenal sebagai singkong raksasa (Colocasia esculenta). Tumbuhan ini juga dikenal dengan sebutan lain seperti keladi, kimpul atau suweg

Tak hanya soal pangan, nyatanya talas juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Hal ini berkaitan erat dengan kandungan nutrisi talas yang kaya akan senyawa penting. 

Lantas, apa saja manfaat talas untuk kesehatan tubuh? 

Kandungan Nutrisi Talas

Dalam 132 gram talas matang mengandung nutrisi sebagai berikut:

  • Kalori: 187.
  • Serat: 6,7 gram.
  • Mangan: 30 persen dari kebutuhan harian.
  • Vitamin B6: 22 persen dari kebutuhan harian. 
  • Vitamin E: 19 persen dari kebutuhan harian.
  • Kalium: 18 persen dari kebutuhan harian. 
  • Tembaga: 13 persen dari kebutuhan harian. 
  • Vitamin C: 11 persen dari kebutuhan harian. 
  • Fosfor: 10 persen dari kebutuhan harian.
  • Magnesium: 10 persen dari kebutuhan harian. 

Dari penjelasan tersebut, talas memiliki berbagai nutrisi penting dalam jumlah yang baik. Nah, berkat kandungan nutrisinya, talas menjadi salah satu makanan sehat yang memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan. 

Manfaat Talas untuk Kesehatan Tubuh

Berikut adalah beberapa manfaat talas untuk kesehatan tubuh: 

1. Mengontrol gula darah

Jenis ubi ini mengandung dua jenis karbohidrat yang bermanfaat untuk mengontrol gula darah. Jenis karbohidrat tersebut adalah serat dan pati resisten.

Serat adalah karbohidrat yang tidak bisa tubuh manusia cerna. Oleh karenanya, membuat serat tidak berdampak pada kadar gula darah. Pada akhirnya, senyawa ini juga memperlambat pencernaan dan penyerapan karbohidrat lain.

Pati resisten pada talas juga sama kasusnya seperti serat, sehingga tidak meningkatkan kadar gula darah. Kombinasi pati resisten dan serat ini menjadikan akar talas sebagai pilihan karbohidrat yang baik. Terutama untuk pengidap diabetes.

2. Mengurangi risiko penyakit jantung 

Serat dan pati resisten dalam akar talas juga dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Orang yang makan lebih banyak serat cenderung memiliki tingkat penyakit jantung yang lebih rendah.

Nah, makanan sehat ini ini mengandung lebih dari 6 gram serat per 132 gram. Kadar serat ini merupakan nilai konsumsi serat yang baik. 

Sementara itu, pati resisten juga baik untuk menurunkan kolesterol dan berkaitan dengan penurunan risiko penyakit jantung.

3. Antikanker

Talas mengandung senyawa nabati bernama polifenol. Senyawa ini memiliki berbagai manfaat kesehatan. Salah satunya adalah mengurangi risiko kanker. Polifenol utama yang terdapat dalam talas adalah quercetin

Adapun, Quercetin dapat memicu kematian sel kanker dan memperlambat pertumbuhan beberapa jenis kanker. Senyawa ini juga merupakan antioksidan kuat yang melindungi tubuh dari kerusakan radikal bebas. 

Menariknya lagi, menurut studi dalam International Journal of Molecular Sciences, talas mengandung mengandung molekul bioaktif berharga yang efektif melawan kanker dan faktor risiko terkait kanker. Misalnya, karsinogen dan agen biologis penyebab stres oksidatif dan peradangan.

Keberadaan molekul bioaktif ini dapat mengendalikan disfungsi metabolisme dan meningkatkan respons imunologi. Meski begitu, masih membutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan khasiat talas terhadap penyakit kanker.

4. Membantu menurunkan berat badan

Manfaat talas dapat membantu menurunkan berat badan karena memiliki kandungan nutrisi yang sehat dan rendah kalori. Selain itu, serat dalam talas membantu mengurangi nafsu makan dan mencegah ngemil berlebihan antara makanan, sehingga membantu mengendalikan asupan kalori harian.

5. Menyehatkan usus

Serat dan pati resisten pada tumbuhan ini bermanfaat bagi kesehatan usus. Tubuh tidak mencerna atau menyerap serat dan pati resisten. Nah, hal ini menyebabkan dua kandungan ini tetap berada di usus.

Saat mencapai usus besar, serat dan pati resisten dapat menjadi makanan bagi mikroba di usus. Secara tidak langsung ini mendorong pertumbuhan bakteri baik atau probiotik.

6. Melindungi jantung

Laman British Medical Journal menyebutkan potasium baik untuk jantung. Nah, akar talas kaya akan potasium yang membantu mengendalikan detak jantung dan mengurangi stres di arteri.  

Selain itu, potasium membantu mengatur tekanan darah karena mengurangi efek natrium pada tubuh. Potasium juga bisa memecah kelebihan garam. Hal ini dapat mengurangi stres pada sistem kardiovaskular, membantu mencegah perkembangan masalah jantung kronis.

7. Memperlambat penuaan

Ada banyak kandungan sehat di dalam makanan ini, mulai dari vitamin  A, C, B. Termasuk juga mineral seperti tembaga, mangan, seng, magnesium, kalsium, besi, selenium, potasium, beta-karoten dan cryptoxanthin.

Artinya, manfaat talas juga dapat memperlambat penuaan. Sebab, semua kandungan tersebut adalah antioksidan baik yang berguna untuk melindungi dari penyakit dan memperlambat proses penuaan.

Talas juga mengandung protein dan bebas gluten, bebas kolesterol, dan rendah sodium.

8. Menjaga kesehatan otot

Umbi yang bernama latin Colocasia Esculenta ini ternyata juga dapat menjaga kesehatan otot. Nah, manfaat talas ini berkaitan dengan kandungan magnesium talas yang tinggi.

Mineral seperti magnesium memiliki peranan yang sangat penting bagi kesehatan otot, tulang, dan saraf.

9. Meningkatkan energi

Manfaat talas selanjutnya adalah meningkatkan energi. Sebab, talas memiliki indeks glikemik rendah, sehingga cocok untuk dikonsumsi oleh atlet. Alhasil, talas sering menjadi bagian dari menu para olahragawan yang akan menghadapi kompetisi.

Sumber : halodoc. com

Konsultasikan masalah kesehatan Anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung telah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.