“Diet Mediterania menawarkan pilihan makanan sehat yang kaya nutrisi dan rendah kalori, seperti salad, ikan panggang, dan hummus. Mengikuti pola makan ini dapat meningkatkan kesehatan dan menurunkan risiko penyakit kronis.”
Diet Mediterania adalah jenis diet yang mengacu pada pola makan tradisional orang-orang di sekitar Laut Tengah. Diet ini fokus pada konsumsi makanan sehat seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan ikan. Penerapan pola makannya sangat mudah untuk diikuti dan terjangkau.
Diet Mediterania telah terbukti memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Pola diet ini membantu meningkatkan kesehatan dan mengurangi risiko penyakit kronis. Untuk mengetahui lebih lanjut, kamu bisa membaca artikel mengenai Manfaat Diet Mediterania untuk Kesehatan.
Catat, ini beberapa menu sehat diet Mediterania yang bisa kamu coba.
Salad Mediterania terdiri dari campuran sayuran hijau, tomat, bawang merah, timun, paprika, dan zaitun, tercampur dengan dressing balsamico dan keju feta. Menu sehat ini kaya akan serat dan vitamin yang baik untuk pencernaan dan kesehatan kulit.
Nasi kedelai terbuat dari kedelai yang telah diolah menjadi nasi. Kedelai adalah sumber protein nabati yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral. Nah, nasi kedelai dapat dihidangkan dengan tumis sayuran atau ikan panggang untuk menambahkan cita rasa dan menambah kandungan nutrisi.
Ikan panggang adalah makanan pokok dalam diet Mediterania. Varian jenisnya seperti salmon, sarden, atau tuna, kaya akan omega-3 asam lemak. Semuanya ini membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke. Penyajiannya bisa berbarengan dengan sayuran panggang atau nasi kedelai untuk makanan yang lezat dan sehat.
Hummus adalah saus kacang-kacangan yang terbuat dari kacang-kacangan seperti kacang arab atau kacang polong, bawang putih, jus lemon, dan minyak zaitun. Menu makanan ini bisa tersaji dengan sayuran segar atau roti gandum sebagai camilan sehat.
Smoothie buah-buahan adalah camilan yang sehat dan pembuatannya yang mudah. Buah-buahan seperti pisang, stroberi, atau mangga, bercampur dengan yogurt rendah lemak atau susu almond dapat menciptakan minuman segar dan lezat yang kaya akan nutrisi.
Kamu harus membatasi menu makanan dan bahan olahan ini saat mengikuti diet Mediterania:
Diet Mediterania mengajarkan kita untuk memilih makanan sehat dan seimbang, serta menghindari makanan olahan dan tinggi kalori. Selain itu, diet ini juga mendorong untuk menggunakan rempah-rempah dan bumbu alami. Di antaranya seperti bawang putih, jahe, dan kayu manis. Ini memberikan rasa dan aroma pada makanan tanpa menambahkan kalori.
Sumber : halodoc. com
Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung telah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna