Pantangan vertigo penting untuk diketahui dan dihindari oleh orang yang sering mengalami kondisi ini. Dengan menghindari beberapa pantangan tersebut, keluhan vertigo bisa lebih cepat mereda dan tidak sering kambuh.
Vertigo bukanlah suatu penyakit tetapi gejala dari kondisi kesehatan tertentu, seperti gangguan pada telinga bagian dalam dan kekurangan gula darah (hipoglikemia). Keluhan ini bisa membuat orang merasakan pusing yang berputar-putar, sehingga membuat penderitanya kehilangan keseimbangan.
Vertigo bisa muncul secara tiba-tiba dan berlangsung selama beberapa detik atau bahkan lebih lama. Guna mencegah vertigo makin memburuk, penderitanya perlu menghindari berbagai pantangan vertigo dan menjalani pengobatan ke dokter bila tidak kunjung membaik.
Untuk membantu meredakan vertigo dan mencegahnya kambuh kembali, berikut ini adalah beberapa pantangan vertigo yang perlu dihindari:
Salah satu pantangan vertigo yang perlu dihindari adalah terlalu sering menggerakkan kepala secara tiba-tiba, seperti menoleh, mendongak, atau menunduk. Gerakan tersebut bisa menyebabkan otak dan telinga bagian dalam menjadi sensitif, sehingga memicu munculnya vertigo.
Kebiasaan mengubah posisi terlalu cepat, seperti dari baring langsung berdiri atau duduk lalu berdiri, bisa memicu tekanan darah rendah (hipotensi ortostatik). Hal ini bisa memicu kambuhnya vertigo.
Oleh karena itu, jika Anda sering mengalami vertigo, terutama setelah bangkit berdiri dari posisi berbaring terlalu cepat, hindari pantangan vertigo ini, ya. Saat bangun tidur atau setelah berbaring, cobalah untuk duduk dulu selama sekitar 5–10 menit. Setelah itu,, baru pelan-pelan berdiri agar tekanan darah tetap stabil.
Orang dewasa memerlukan asupan garam sekitar 5 gram per hari atau setara 1 sendok teh. Asupan garam yang berlebihan bisa memicu ketidakseimbangan cairan dalam tubuh, sehingga berisiko menyebabkan vertigo.
Untuk mencegah vertigo, batasilah konsumsi makanan yang tinggi akan garam, seperti makanan cepat saji, produk olahan susu, camilan ringan, makanan kaleng, dan sereal instan. Selain itu, ketika Anda memasak, hindari menggunakan garam atau MSG secara berlebihan.
Gula merupakan sumber energi utama tubuh tetapi bisa juga menjadi penyebab vertigo ketika dikonsumsi berlebihan. Hal ini karena makanan tinggi gula dapat meningkatkan tekanan cairan di dalam telinga sehingga menyebabkan vertigo.
Agar mengurangi risiko terkena vertigo, Anda dianjurkan untuk membatasi asupan pantangan vertigo ini sekitar 50 gram per hari atau setara dengan 4 sendok makan. Sebagai gantinya, pilihlah sumber energi berupa karbohidrat kompleks yang berasal dari kacang-kacangan, biji-bijian, kentang, dan sayuran.
Mengonsumsi kafein secara berlebihan juga bisa meningkatkan risiko terjadinya vertigo. Kafein bersifat diuretik sehingga dapat menyebabkan dehidrasi dan memperburuk gejala vertigo.
Selain itu, pantangan vertigo ini juga bisa membuat tekanan darah menjadi rendah dan menyebabkan kepala terasa berputar. Oleh karena itu, batasilah makanan atau minuman berkafein, seperti kopi, teh hijau, soda, sereal, dan cokelat, agar tidak melebihi 400 miligram per hari.
Sering mengonsumsi alkohol juga menjadi salah satu pantangan vertigo. Hal ini karena alkohol dapat mengganggu keseimbangan cairan tubuh sekaligus menyebabkan terjadinya dehidrasi. Kedua kondisi tersebut dapat menimbulkan keluhan berupa vertigo.
Penelitian menyebutkan bahwa perokok lebih rentan mengalami vertigo. Tingkat keparahan vertigo juga makin tinggi seiring dengan meningkatnya jumlah rokok yang diisap atau lamanya durasi saat merokok.
Hal ini karena zat-zat kimia di dalam rokok mampu merusak pembuluh darah di telinga bagian dalam, yang berperan dalam keseimbangan tubuh. Akibatnya, pembuluh darah tersebut meradang dan menyebabkan vertigo.
Telat makan membuat tubuh kekurangan gula, yakni sumber energi utama bagi tubuh. Ketika tubuh kekurangan gula atau energi, otak akan kesulitan untuk bekerja dengan baik, sehingga keluhan pusing, sakit kepala, lemas, dan vertigo pun bisa lebih mudah kambuh.
Oleh karena itu, hindarilah pantangan vertigo ini. Anda dianjurkan untuk makan secara teratur. Nah, di sela waktu makan, Anda bisa mengemil makanan sehat, seperti buah atau kacang, untuk menambah asupan energi.
Berbagai pantangan vertigo di atas sebaiknya perlu dihindari guna mencegah keluhan ini kambuh lagi. Selain itu, Anda juga dianjurkan untuk mengonsumsi air putih sebanyak 8 gelas per hari, mencukupi asupan vitamin D sebanyak 15–20 mikrogram per hari, dan melakukan olahraga ringan, seperti jalan kaki, guna mencegah vertigo sering kambuh.
Sumber: halodoc. com
Konsultasikan masalah kesehatan Anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung telah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.