Informasi Kesehatan

5 Manfaat Olahraga Voli untuk Kesehatan Tubuh

gambar-olahraga-bola-voli-25.png

4 Dampak Radiasi Handphone bagi Kesehatan

Dampak Radiasi Handphone dan Faktanya Ada banyak dugaan…

7 Manfaat Buah Zaitun bagi Kesehatan Tubuh

Khasiat buah zaitun berasal dari beragam kandungan nutrisi…

Benarkah Makanan Cepat Saji Picu Depresi pada Anak?

Saat Si Kecil susah makan, apa Bunda suka memberinya makanan cepat saji,…

Sama seperti olahraga pada umumnya, olahraga voli juga menawarkan segudang manfaat kesehatan, salah satunya adalah meningkatkan koordinasi tubuh. Selain itu, masih banyak manfaat lain yang bisa Anda rasakan jika rutin melakukan olahraga ini.

Di Indonesia, olahraga voli termasuk yang cukup digemari. Salah satu alasannya adalah karena olahraga ini dapat dimainkan oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Menurut sejarahnya, voli pertama kali ditemukan oleh William G Morgan pada tahun 1895. Di awal penemuannya, olahraga voli diberi nama Mintonette, dengan jumlah pemain yang tidak ditentukan.

Hingga pada 1896, olahraga tersebut berganti nama menjadi voli dalam pertandingan yang digelar di International Young Men’s Christian Association (YMCA) Training School.

Ragam Manfaat Olahraga Voli bagi Kesehatan

Berikut adalah manfaat kesehatan yang bisa Anda rasakan jika rutin bermain voli:

1. Meningkatkan koordinasi tubuh

Manfaat olahraga voli yang pertama adalah dapat meningkatkan kordinasi tubuh, khususnya koordinasi mata dan gerak tangan. Hal ini karena saat Anda bermain voli, mata Anda dilatih untuk mengawasi pergerakan bola. Sementara itu, tangan bersiap untuk menghalau bola yang diarahkan oleh lawan.

Jika Anda memiliki koordinasi yang buruk, bola mungkin mendarat pada bagian tangan yang salah atau bahkan jatuh ke lapangan sendiri.

2. Menyehatkan jantung

Selain meningkatkan koordinasi tubuh, rutin melakukan olahraga voli juga baik untuk menyehatkan jantung. Ini karena voli masuk dalam kategori olahraga aerobik yang mampu melatih otot jantung.

Otot jantung yang terus-menerus dilatih dapat bekerja secara optimal dalam memompa dan mengalirkan darah ke seluruh tubuh. Dengan demikian, risiko terkena penyakit stroke, serangan jantung, dan diabetes berkurang.

3. Membentuk otot

Voli termasuk salah satu olahraga yang efektif untuk membentuk otot. Ini karena olahraga voli menggabungkan berbagai gerakan, seperti berlari, melompat, dan memukul.

Dengan rutin melakukan voli, otot lengan, perut, kaki, paha, pinggul, hingga punggung akan ikut terlatih dan menjadi lebih kuat, sehingga akan terbentuk dengan sendirinya.

4. Meredakan stres

Stres yang terjadi secara terus-menerus akan memberikan dampak buruk pada kesehatan. Rutin melakukan olahraga, terutama yang melibatkan konsentrasi seperti voli, dapat membantu meredakan stres.

Olahraga voli membutuhkan konsentrasi penuh, sehingga akan mengalihkan beban atau masalah yang Anda pikirkan secara tidak langsung. Tidak hanya itu, melakukan olahraga voli secara rutin juga dapat membantu menurunkan kortisol atau hormon stres. Sebagai gantinya, tubuh akan melepaskan endorfin atau hormon bahagia.

5. Membakar kalori

Manfaat lain dari rutin berolahraga voli adalah membantu menurunkan berat badan, karena melibatkan banyak gerakan. Melakukan olahraga voli selama 30 menit mampu membakar sekitar 170 kalori.

Itu dia lima manfaat olahraga voli untuk kesehatan tubuh. Untuk memaksimalkan manfaatnya, imbangi olahraga voli dengan menerapkan pola hidup sehat. Jangan lupa juga untuk melakukan pemanasan dan pendinginan sebelum dan setelah olahraga untuk menghindari risiko terjadinya cedera.

Namun, sebelum Anda memutuskan untuk memulai voli sebagai olahraga pilihan, pastikan tubuh dalam keadaan fit. Ini sangat penting mengingat olahraga voli memerlukan ketahanan fisik yang prima.

Selain itu, Anda juga sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum mulai melakukan olahraga voli. Terutama bila Anda memiliki kondisi medis tertentu, seperti radang sendi, penyakit jantung, osteoporosis, atau diabetes.

 

Sumber: halodoc. com 

Konsultasikan masalah kesehatan anda di Klinik Pelita Sehat; klinik BPJS Bogor dan klinik terfavorit keluarga. Klinik Pelita Sehat memiliki 5 cabang yang tersebar di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Klinik Pelita Sehat cabang Pomad dan Klinik Pelita Sehat cabang Bangbarung sudah memperoleh akreditasi dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan nilai akreditasi Paripurna.